Sabtu, 25 Februari 2006

Kanguru




  • Kanguru termasuk dalam ordo Diprodontia dan famili Macropodidae (kaki besar). Seperti semua binatang marsupial lainnya, kanguru betina memiliki kantung di perut tempat ia mengasuh anaknya.
  • Terdapat 40 spesies kanguru. Jenis terkecil adalah wallabi, dan yang terbesar adalah kanguru pirang.
  • Kanguru berasal dari Australia. Mereka hidup di daerah gurun dan stepa.
  • Saat duduk, tinggi kanguru pirang mencapai 1,60 m dengan berat sekitar 150 kg. Di alam bebas, mereka dapat hidup sampai 15 tahun. Dalam pemeliharaan, mereka dapat mencapai umur 25 tahun.
  • Perkawinan kanguru yang telah berumur lebih dari 2 tahun dapat terjadi sepanjang tahun. Setelah hamil selama 33 hari. kanguru betina melahirkan bayi yang besarnya tidak lebih dari sebutir kacang buncis. Secara naluriah, bayi itu akan memasuki kantong induknya dan tinggal di dalamnya selama 6-11 bulan, sambil terus memeluk puting susu sang induk. Setelah 2 bulan, ia akan menjulurkan kepalanya ke luar kantong untuk melihat seisi dunia. Pada umur 4 bulan, ia mulai berjalan di atas tanah, berlindung jika terjadi bahaya, sampai sang induk melepaskannya untuk memulai hidup baru sebagai kanguru dewasa.
  • Kanguru adalah herbivor dan mengonsumsi rumput, tanaman ilalang, dan bahkan daun-daun pepohonan.
  • Kanguru bergerak aktif di senja hari karena mereka menghindari panas. Mereka hidup dalam gerombolan yang dipimpin oleh seekor kanguru tua dan kuat. Di siang hari, mereka beristirahat dalam semak-semak, berbaring dengan memiringkan tubuh.
  • Mereka menggunakan 2 kaki depannya yang pendek untuk memetik makanan, menyisir bulu dan mempertahankan diri. Dengan 1 kali tendangan kaki belakang, mereka dapat menyobek perut seekor anjing. Namun, kekuatan yang besar ini lebih banyak mereka manfaatkan untuk melakukan lompatan sejauh lebih dari 10 m dan bergerak dengan kecepatan hampir 65 km/jam.
  • Pada saat melompat, ekornya yang panjang berfungsi sebagai alat keseimbangan. Ekor itu juga berguna untuk duduk di atas tanah dan memberi tanda saat terjadi bahaya.
  • Sebetulnya kanguru tidak terancam punah. Namun, pada tahun tertentu, para petani Australia pernah melakukan pembantaian terhadap 3 juta ekor kanguru untuk memperebutkan rumput dan air bagi binatang ternak.
@!: Kanguru dapat menggali lubang sedaam 1 m untuk mencari air.

Sumber info: Ensiklopedia Pengetahuan 1. Fauna dan Flora

Label: