Peluang Usaha Penangkaran Jalak Uren
Beternak jalak uren saat ini sangat menjanjikan. Permintaan pasar yang terus meningkat membuat harga anakan jalak uren lumayan tinggi. Biaya perawatan jalak uren juga relatif tidak besar sehingga usaha beternak jalak uren menguntungkan.
Harga anakan
Harga anakan jalak uren saat ini lumayan tinggi. Untuk anakan yang baru berusia 12 hari harga sepasangnya mencapai Rp 480.000. Sementara untuk anakan yang berusia dua bulan dan sudah dapat makan sendiri, harganya mencapai Rp 600.000 per pasang.
Usia Produktif Indukan
Usia produktif untuk jalak uren lumayan panjang. Biasanya jalak uren dapat terus berproduksi sampai usianya 5-6 tahun. Setelah itu burung akan mengalami kerontokan bulu dan butuh waktu cukup lama untuk memulihkan bulu-bulunya dan berproduksi lagi.
Memulai Beternak
Untuk dapat melakukan penangkaran jalak uren, anda harus mengetahui hal-hal apa saja yang harus diketahui untuk memulai pengangkaran berikut ini.
Kandang Penangkaran
Kandang untuk beternak jalak uren idealnya berukuran panjang 70cm, lebar 80cm, dan tinggi 150cm untuk setiap pasang. Bahan untuk kandang sebaiknya menggunakan media yang kuat seperti kawat srimin. Tempatkan juga kotak sarang di dalam kandang. Kandang harus sering dibersihkan agar burung tetap sehat.
Pemberian Pakan Indukan
Asupan makan dan air minum harus rutin diberikan. Jalak uren diberi makan tiga kali sehari pada pagi, siang, dan menjelang sore. Pemberian pakan harus variatif, misalnya pagi diberi voer kemudian siangnya diberi jangkrik dan sore diberi voer lagi.
Penanganan Telur dan Anakan
Waktu produksi telur jalak uren relatif cepat, dalam 40 hari, sepasang jalak uren dapat mengalami 2 kali masa bertelur. Telur jalak uren biasanya akan menetas setelah 13 hari. Setelah menetas, anakan jalak uren dipindahkan ke kandang perawatan khusus agar induknya dapat kembali bertelur setelah beristirahat 8 hari. Telur juga dapat ditetaskan menggunakan mesin tetas dengan waktu yang sama yaitu 13 hari.
Anakan yang baru saja menetas memerlukan makanan dalam bentuk lunak. Makanan diberikan tiga jam sekali menggunakan voer yang diencerkan dengan air hangat dan dapat diberi tambahan vitamin dan mineral.
Catatan kaki
Penangkaran Jalak Uren, Minggu Pagi, No 51 Th 64, Minggu III Maret 2012
Label: Burung, Burung Kicau, Burung Kicau Lainnya, Jalak Uren
<< Beranda